Penerapan Sistem Informasi dan Ekonomi Kreatif Untuk Keunggulan Kompetitif Agrowisata di Kabupaten Soppeng

  • Lilis Purnanengsi Mas’ud AMIK Luwuk Banggai
  • Nurmilasari Nurmilasari Universitas Lamappapoleonro
  • Yusri Yusri AMIK Luwuk Banggai

Abstract

Agrowisata merupakan rangkaian kegiatan wisata yang memanfaatkan potensi pertanian sebagai obyek wisata, baik potensial berupa pemandangan alam kawasan pertaniannya maupun kekhasan dan keanekaragaman aktivitas produksi dan teknologi pertanian serta budaya masyarakat petaninya (UU. Nomor: 10/2009 tentang kepariwisataan dan UU. Nomor: 12 tentang Agrowisataa, Ekowisata, Wisata Religi, serta Wisata Halal). Ekonomi kreatif adalah sebuah konsep di era ekonomi baru yang mengintensifkan informasi dan kreatifitas dengan mengandalkan ide dan pengetahuan dari sumber daya manusia sebagai faktor produksi yang utama. Konsep ini biasanya akan didukung dengan keberadaan industri kreatif yang menjadi pengejawantahannya, dan seiring berjalannya waktu perkembangan ekonomi sampai pada taraf ekonomi kreatif dimana hal itu akan terwujud dengan di dahului oleh konsep ekonomi informasi yang mana informasi menjadi hal yang utama dalam pengembangan ekonomi. Sistem informasi manajemen merupakan suatu perangkat ekonomi perusahaan yang menjadi pendukung bagi jalannya roda suatu bisnis. Dalam penelitian ini sistem informasi manajemen akan lebih ditekankan pada pengadopsian teknologi informasi oleh perusahaan pariwisata dan pelaku bisnis di lingkungan objek pariwisata dalam menjalankan roda usahanya dan untuk penciptaan produk/jasa industri kreatif. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh manajemen sumber daya manusia, sistem elektronik, dan sistem informasi organisasi yang di moderasi industri ekonomi kreatif terhadap keunggulan kompetitif agrowisata, perusahaan, dan objek wisata yang ada di Kabupaten Soppeng. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriftif dan asosiatif, hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen sumber daya manusia sangat berpengaruh signifikan terhadap keunggulan kompetitif dengan era industri ekonomi kreatif, sistem informasi elektronik tidak berpengaruh signifikan terhadap keunggulan kompetitif dengan era industri ekonomi kreatif, dan sistem informasi organisasi berpengaruh signifikan terhadap keunggulan kompetitif dengan era industri ekonomi kreatif

References

Bappenas. 2006. Panduan Pembangunan Industri: Untuk Pengembangan Ekonomi Daerah Berdaya Saing Tinggi, Direktorat Pengembangan Kawasan Khusus dan Tertinggal, Bappenas. Jakarta.
Cooper, D. R, & Schindler, P. S. 2009. “Business Research Methods.(9th ed.). International edition. Mc Graw Hill.
Departemen Perdagangan Republik Indonesia 2008. Pengembangan Ekonomi Kreatif Indonesia 2025: Rencana Pengembangan Ekonomi Kreatif Indonesia 2009-2025.
Guzty Muhammad. 2013. Pengembangan Pariwisata Berbasis Ekonomi Kreatif
Joseph F. Hair, Jr., William C. Black, Barry J.Babin, Rolph E. Anderson, 2006. Multivariate Data Analysis sixth edition, Pearson Prentice Hall Education International.
Kenneth C. Laudon, Jane P. Laudon. 2007. Sistem Informasi Manajemen. Jakarta:Penerbit Salemba Empat.
................................................. 2015. Sistem Informasi Manajemen: Mengelola Perusahaan Digital. Jakarta. Salemba Empat.
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2014. Ekonomi Kreatif: Kekuatan Baru Indonesia menuju 2025 (Kemenparekraf, 2014).
Mudrajad Kuncoro, Ph.D. 2009. Metode Riset Untuk Bisnis dan Ekonomi”. Jakarta: Airlangga.
Philip Kotler, 2007. Manajemen Pemasaran Analisis Perencanaan Implementasi Dan Control. Jakarta: Prehalindo.
Pangestu, Mari Elka. 2008. Pengembangan Ekonomi Kreatif Indonesia 2025”.
Raymond Mc. Leod Jr, George P. Schell. T.H. 2011. Sistem Informasi Manajemen. Jakarta: Salemba Empat.
Sunaryanto, L.T. 2006. Dinamika Industri Skala Menengah, Gejala Missing of The Middle dan Sumber-Sumber Pertumbuhan Industri. Disertasi, IPB Bogor.
Sugiyono. 2010. Metodologi Penelitian Bisnisi. Bandung: Alfabeta.
Syahra, Rusydi. 2000. Pengelolaan Sumber Daya Manusia Pendukung Produksi Produk Kerajinan Sebagai Daya Saing Dalam Menghadapi Persaingan.
UNESCO. 2009. Panduan Dasar Pelaksanaan Ekowisata.
UNDP. 2008. Creative Economy Report 2008.
Yozcu, Oka A. dan Icoz, Orhan. 2010. A Model Proposal on the Use of Creative Tourism Experiences in Congress Tourism and the Congress Marketing Mix, PASOS, Vol. 8 (3) Special Issue 2010.
Zainal A. Hasibuan. 2007. Metode Penelitian Pada Bidang Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi. Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Indonesia
Published
2023-04-28
How to Cite
Purnanengsi Mas’udL., NurmilasariN., & YusriY. (2023). Penerapan Sistem Informasi dan Ekonomi Kreatif Untuk Keunggulan Kompetitif Agrowisata di Kabupaten Soppeng. Jurnal Ilmiah Metansi (Manajemen Dan Akuntansi), 6(1), 72-82. https://doi.org/10.57093/metansi.v6i1.185