Analisis Penetapan Tingkat Suku Bunga Terhadap Pemberian Kredit Pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Watansoppeng

  • Mansur

Abstract

Kredit bagi suatu bank merupakan asset bank yang diberikan kepada masyarakat. Keberadaan kredit merupakan pendapatan terbesar bagi bank, bila dibandingkan dengan sumber pendapatan lain. Pendapatan ini diperoleh dari selisih antara bunga simpanan bunga pinjaman atau yang dikenal dengan nama spread. semakin meningkatnya persaingan antar bank, baik terhadap perhimpunan dana masyarakat dan pelemparan dana ke masyarakat, maka setiap bank memiliki strategi tersendiri agar dapat mencapai tujuannya. Lending rate atau bunga kredit adalah balas jasa yang diberikan bank kepada debitur. penentuan lending rate, setiap bank senantiasa memperhatikan kondisi pasar perbankan, ekonomi dan politik dalam suatu Negara. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Watansoppeng memberikan kredit, bank ini berkonsentrasi pada masyarakat kalangan menengah dan bawah. Keberadaan bank ini, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam berusaha sekaligus membantu pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Negara. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Watansoppeng menetapkan bunga kredit sebesar 15,6 %. Dengan menurunnya bunga kredit tersebut maka pemberian kredit meningkat sebesar Rp 30.561.000

Published
2018-04-30
How to Cite
Mansur. (2018). Analisis Penetapan Tingkat Suku Bunga Terhadap Pemberian Kredit Pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Watansoppeng . Jurnal Ilmiah Metansi (Manajemen Dan Akuntansi), 1(1), 11-19. https://doi.org/10.57093/metansi.v1i1.50